Jumat, 05 Mei 2017

Cerita Tentang Gaya Belajar Anak 4

Family Project bulan lalu adalah kami memilah mainan sesuai kategori. Saya menyiapkan keranjangnya dan anak-anak membuat kategorinya. Alhasil ada lima keranjang yang disiapkan sesuai dengan kategori mainan yang dimiliki. Anak-anak terlihat antusias, pasalnya mereka menemukan mainan-mainan dulu yang terselip di tempat mainan. Setelah dirapikan mainan-mainan pun terlihat rapi dan mudah dicari.
Tibalah waktu mereka memainkan semua mainan-mainannya. Namun kami melakukan kesepakatan, bahwa mainannya harus dirapikan sesuai keranjang. Mereka mengangguk setuju. Rauh menjejerkan mobi-mobilnya dari yang terkecil sampai paling besar. Tidak banyak alat yang digunakan untuk “melengkapi” ceritanya. Saya pikir itu lebih mudah untuk dirapikan. Rabiza lebih banyak “cerita” dalam mainannya dan tentu saja menggunakan alat pendukung lebih banyak daripada kakaknya. Saya wanti-wanti agar tidak menggunakan mainan secara bergiliran. Rabiza protes, dia keukeuh bahwa dia memang perlu semua mainan-mainan itu. Waah ini pasti jadi pekerjaan baru bisik saya. Waktu pun berjalan, hampir dua jam mereka bermain. Terlihat mata mereka sudah mulai lelah dan mengantuk. Saya memberikan warning bahwa mereka harus merapikan mainan-mainan terlebih dahulu sebelum tidur. Rauh tampak acuh tak acuh mendengar perkataan saya. Rabiza, dia nampak bergegas, saya membantu alakadarnya. Setelah semua mainan Rabiza rapi, Rauh tampaknya tertidur dan lupa membereskan mainannya. Saya berkata, “waah kakak ketiduran, mainannya belum dibereskan,”  Rabiza tidak berkomentar dia langsung membereskan mainan kakaknya sesuai kategori.
Sampai di sini saya menyimpulkan bahwa Rabiza menyukai hal yang detail dan rapi. Karakteristik yang termasuk visual. Di lain kesempatan dia senang membereskan kamarnya dengan inisiatif sendiri. Kategori barang yang di kamarnya cukup banyak dan dia tidak keberatan untuk memilahnya setiap kali dibereskan. Sedangkan Rauh dia tidak visual dan kurang terhadap hal-hal detail.
#Tantangan10hari
#Level4
#GayaBelajarAnak

#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar